Mahasiswa KKN UNUSA kelompok 23 Membantu Menyukseskan MPLS di Paud dan TK Dharma Wanita di Desa Kedamean
Kedamean, (21/7/2023) Mahasiswa KKN UNUSA kelompok 23 melakukan kunjungan di Paud dan TK Dharma Wanita di Desa Kedamean, Kecamatan Kedamean pada hari Jum’at, 21 Juli 2023. Selain kunjungan, Mahasiswa KKN UNUSA juga melakukan proses mengajar kepada siswa dan siswi di sekolah tersebut. Terdapat sekitar 40 siswa dan 2 guru Paud, 50 siswa dan 4 guru TK.
Pada kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) di awali dengan berdoa dan senam ceria. Setelah itu, kegiatan selanjutnya di Paud yaitu game melatih keseimbangan. Kegiatan di TK yaitu mencuci tangan dengan benar, menyiapkan bekal makanan di depan kelas, dan permainan cap tangan menggunakan cat air. Selanjutnya, siswa-siswi berkumpul dan berdoa untuk makan bersama di depan kelas. Setelah makan, para siswa dan siswi di bimbing untuk melakukan baris-berbaris di halaman. Kemudian kegiatan selanjutnya yaitu belajar mengenal warna melalui permainan cap tangan, seperti mencelupkan telapak tangan di cat warna kemudian ditempelkan di kertas buku gambar.
Dalam kegiatan ini siswa siswi sangat senang dan antusias sekali bisa belajar dan bermain di sekolah. Selain itu juga dibantu oleh mahasiswa KKN UNUSA Kelompok 23 membuat mereka lebih bersemangat dalam belajar.
Moh. Thoyib
06 September 2024 06:21:42
Alhamdulillah... Senang lihatnya... Semoga bisa istiqomah ila yaumil qiyamah.. Aamiin...